Pernahkah kita
perhatikan cicak? Cicak masa kini tidak hanya memakan nyamuk dan serangga yang
terbang. Sering kali cicak membuat kesal ibu-ibu rumah tangga. Karena cicak
sering hinggap di nasi yang terbuka atau enthong
(penciduk nasi) dan memakan nasi. Tak jarang juga cicak-cicak sering diam di bawah
magic jar (tempat menanak dan menghangatkan
nasi). Cicak-cicak itu mungkin merasa hangat di bawah magic jar.
Mungkin banyak cicak yang salah dan
agak menjijikan. Tapi dibalik semuanya itu kita belajar satu hal tentang cicak
yang salah. Cicak harus pandai beradaptasi. Mereka memakai berbagai cara untuk
bertahan hidup, bahkan jika tidak ada serangga, mereka makan nasi. Sobat, kita mungkin
di hari-hari ini sulit beradaptasi dengan perubahan yang begitu cepat. Tidak
jarang lingkungan yang berubah-ubah memaksa kita beradaptasi. Mari kita coba
belajar beradaptasi dan terus belajar terhadap perubahan-perubahan yang
terjadi. (jey)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar